Penyaluran BLT-DD di Penghujung Akhir Tahun 2021 Tahap XII (duabelas) Bulan Desember
08 Desember 2021 13:42:24 WITA
Pemerintah Desa Bukti dipenghujung akhir tahun 2021 kembali menyalurakan BLT DD untuk bulan Desember 2021 yang bertempat di Kantor Perbekel Bukti sesuai dengan surat Dinas Pemerdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Buleleng Nomor 140/707/Bid.1/DPMD tentang penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa yang dihadiri Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Rabu (08/12).
Kegiatan penyaluran BLT-DD bulan Desember 2021 dimulai pukul 09.00 WITA dan dibuka langsung oleh Perbekel Desa Bukti Gede Wardana dengan didampingi Ketua BPD Desa Bukti, PLD Desa Bukti, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Bukti.
Dengan tetap memperhatikan dan mengedepankan protokol kesehatan terkait Covid-19 yakni menggunaan masker, mencuci tangan dengan air atau penggunaan hand sanitizer dan pengecekan suhu badan dengan Thermogan. maka untuk waktu penyaluran diatur untuk setiap banjar dinas, hal ini dilakukan untuk mengurangi kerumunan warga. Dimulai dari KPM Banjar Dinas Sanih pada pkul 09.00-10.30Wita, dari KPM Banjar Dinas Bukti pada pukul 10.30 – 12.00 Wita dan terakhir dari KPM Banjar Dinas Mekarsari pukul 12.00 – 13.30 Wita. Serta pengaturan jarak untuk posisi duduk masing-masing KPM BLT-DD.
Setiap KPM menerima uang tunai sejumlah Rp300.000,00 (tiga ratus ribu rupiah) dengan total nilai Rp. 32.100.000,00 (Tiga puluh dua juta seratus ribu rupiah) untuk 107 KPM.
Komentar atas Penyaluran BLT-DD di Penghujung Akhir Tahun 2021 Tahap XII (duabelas) Bulan Desember
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- RAPAT INTERNAL KDPM
- MUSYAWARAH BERSAMA BPD TERKAIT PERUBAHAN APBDESA DAN RKPDESA TAHUN 2025
- RAPAT INTERNAL PEMERINTAH DESA DALAM RANCANGAN PERUBAHAN APBDESA DAN RKP DESA TAHUN 2025
- BIMTEK KPM DAN ADMIN DESA
- RAPAT KOORDINASI PENUNTASAN WAJUB KTP-El
- POSYANDU PENGATURAN BULAN OKTOBER 2025
- posyandu Mertasari bulan oktober 2025













