MONITORING DAN EVALUASI PROGRAM BUKTI BANANA SMART VILLAGE DARI TIM PT INDONESIA POWER UP.BALI

30 Juni 2019 17:55:22 WITA

Untuk lebih memperkuat kerjasama dalam program Bukti Banana Smart Village (Desa Cerdas Berbasis Pisang) pada hari minggu (30/06) dilaksanakan monitoring dan evaluasi program oleh Tim PT. Indonesia Power UP. Bali dilokasi kegiatan Bukti Banana Smart Village di Banjar Dinas Sanih, Desa Bukti, Kecamatan Kubutambahan, tim dipimpin langsung oleh General Manager PT. Indonesia Power UP. Bali  bapak (IGAN WARDIANA YASA) didampingi oleh Manager Administrasi dan SDM (I MADE SUKARMA), Manager Unit PLTG Gilimanuk-Pemaron (I NYOMAN PURWAKARTA), SPS Humas dan Keamanan (NYOMAN TRIASA), Ahli Muda SDM Umum ( GEDE ANANTA WIJAYA), Pelaksana Senior K3 dan Lingkungan (I KETUT PUTRA SEDANA), tim diterima oleh Sekretaris Desa Bukti beserta Bhabimkantibmas, Babinsa Desa Bukti serta Perangkat Desa Bukti.

Dalam pemaparannya Sekdes Bukti (I MADE SUPARTA) menyampaikan program yang sudah jalan sampai saat ini adalah penanaman Bibit Pisang baru sebanyak (1.500) pohon, yang bersumber dari bantuan Institut Teknologi Bandung sebanyak (500) pohon, PT. Indonesia Power sebanyak (300) pohon,  sisanya (700)pohon bersumber dari swadaya kelompok, selain pisang juga ada penanaman bibit durian, alpukat, nangka, kelapa dan sirsak.

Dalam kesempatan itu juga Sekdes Bukti menyampaikan rencana kedepan, bahwa inti dari kegiatan Bukti Banana Smart Village adalah model Desa Cerdas berbasis komoditas pisang dengan produk turunan inovatif serta mensyaratkan partisipasi masyarakat sebagai yang utama bersifat berkelanjutan, bersifat Zero Waste dimana semua bagian pohon pisang bisa digunakan sebagai produk turunan, bersifat teritegrasi dan dikaji dari berbagai disiplin ilmu untuk membangun suatu wilayah menjadi tujuan wisata yang unik ( Agro-Tekno-Wisata) bagian terpenting dari Bukti Banana Smart Village adalah lab kultur jaringan dan desa bukti dijadikan lab project untuk pendirian kultur jaringan untuk memproduksi bibit pisang unggul, dan memenuhi pasar bibit pisang dibali dan Nusa Tenggara, dan kedepan Bukti Banana Smart Village model inovasi berbasis pisang yang akan diduplikasi di 100 desa dibali.

Adapun tanggapan dari General Manager PT. Indonesia Power UP. Bali mengatakan kegiatan yang sudah berjalan agar terus di mantapkan, PT. Indonesia Power siap membantu apalagi kegiatan sebelumnya telah berjalan lancar, untuk rencana kegiatan kedepan agar dilakukan maping kegiatan, kita sangat perlu diskusi lanjutan untuk membahas dari maping kegiatan, dengan maping kegiatan kita bisa merencanakan biaya apa yang perlu kita bantu terhadap rencana yang akan datang.

Lanjut disampaikan oleh Sekdes Bukti, pihak desa akan segera melakukan perencanaan kedepan untuk nanti dibahas di diskusi lebih lanjut sehinga program Bukti Banana Smart Village berjalan sesuai harapan.

Setelah diskusi pemaparan berakhir, dilanjutkan dengan kunjunagn denplot penanaman pisang serta penanaman pisang secara simbolis oleh Tim PT. Indonesia Power UP. Bali, bersama Bhabinkantibmas, Babinsa Desa bukti Serta Perangkat Desa Bukti yang hadir dalam kesempatan itu.

Komentar atas MONITORING DAN EVALUASI PROGRAM BUKTI BANANA SMART VILLAGE DARI TIM PT INDONESIA POWER UP.BALI

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Bukti

tampilkan dalam peta lebih besar